Text
Media komunikasi dan dampaknya terhadap kebudayaan : analisis atas pandangan herbert marshall mcluhan
Buku dengan judul "Media Komunikasi dan Dampaknya Terhadap Kebudayaan: Analisis Atas Pandangan Herbert Marshall McLuhan" ini merupakan tesis yang dibukukan. Buku ini terdiri dari enam bab pembahasan. Bab kesatu akan menjelaskan tentang riwayat hidup dan ringkasan pemikiran McLuhan. Dalam bab kedua, dipaparkan serta dirangkuman pandangan McLuhan tentang penemuan tipografis dan proyek manusia dalam menciptakan manusia tipografis. Bab ketiga berupa paparan dan rangkuman hasil analisis McLuhan tentang dampak media terhadap manusia dan kebudayaannya: dampak media cetak dan dampak media elektronis yang revolusioner. Selain itu bab ini juga mengetengahkan beberapa aforisme dari McLuhan yang memuat tesisnya seperti media adalah pesan, kampung global, media panas dan media dingin serta sinestesia ruang akustik dengan ruang visual sebagai ruang dengar-raba/sentuh. Pada bab keempat diisi dengan beberapa tulisan mengenai pandangan McLuhan baik berupa tanggapan, kritik, maupun perbandingannya dengan pandangan pemikir lain yang akan dipakai untuk bahan diskusi. Bab lima akan menguraikan beberapa alternatif jawaban atas pertanyaan bagaimana manusia akan memandang diri dan dunianya pada era elektronik. Sedangkan bab terakhir (enam) dipaparkan tentang simpulan akhir.
B20220798 | 302.23 EYM m | Pradita Library (300) | Tersedia - Avaliable |
Tidak tersedia versi lain